Blog lainnya

Translate

Selasa, 17 April 2012

Jadi tamu Allah SWT yang baik

Ternyata kita hidup di dunia (dalam ajaran Agama Islam) supaya berperilaku sebagai seorang tamu yang berakhlak mulia. Usia kita di alam yang fana ini hanya sebentar (menurut Sabda Rasulullah SAW: umat beliau kelak hanya berusia antara 60-70 tahun, sedang yang lebih dari 70 tahun hanya sedikit). arti lain hidup di dunia bagaikan hanya mampir minum. Dalam hal ini kita sebagai tamu Allah SWT di bumi milik Allah. Oleh karena itu manusia yang beriman kepada Allah SWT telah diwajibkan untuk melaksanakan perintah dan larangan-Nya. Maka, di setiap khutbah Jumat selalu diingatkan untuk menyempurnakan taqwa dengan sebenar-benar taqwa. Jangan sampai kita menjadi orang yang lalai, karena Allah SWT telah mengingatkan manusia dalam Al Quran (Surat At Taariq): -ayat 13:"Sesungguhnya Al Quran itu benar-benar firman yang memisahkan antara yang hak (benar) dan yang bathil (salah)." -ayat14:"dan sekali-kali bukanlah dia senda gurau." Jadi berbahagialah orang-orang yang telah mendapat hidayah Allah SWT untuk Doa: "Ya Allah, janganlah Engkau sesatkan kami setelah kami mendapatkan petunjukMu. Selamatkanlah perjalanan hidup kami di dunia dan di akhirat, aamiin."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar